Menampilkan postingan dari 2018Tunjukkan semua
Senangnya Banyak Libur Hari Raya

Nda, ternyata christmas itu seperti lebaran ya ? Maksudnya ? Ya, kita berkunjung ke rumah orang gitu. Bersalaman lalu bermain atau bicara-bicara. Di sana banyak makanan yang boleh kita makan juga. Ah ya, benar juga ya. …

Kongres Anak Indonesia XV

Di dinding facebook, seorang teman   mengunggah tentang perjalanan muridnya sebagai salah satu delegasi di acara Kongres Anak di Belitung Timur beberapa waktu lalu. Saya tertegun membaca hasil dari obrolan mereka. Anak-ana…

Rahasia Belakang Taman

“ I will hiding in the secret garden. Can you find me ?” Tanya Aro memulai permainan hide and seek , salah satu permainan kesukaanya. “Okay. Siji, loro, telu….” Saya mulai menghitung. Permainan pun dimulai. Ia akan be…

Bolos ? Boleh sekali-kali

Sebuah cerita seorang teman yang ‘menghukum’ anaknya sebab tidak mau berangkat sekolah dengan beralasan sakit membuat saya termenung. Apalagi kemudian si teman berkeras anaknya harus pergi ke sekolah meski menangis. Baginya…

Cenil Tiga Warna

Malam itu kami sedang menungu kiriman panci pengukus ( dhandhang - Jawa), dari satu toko online . “Kok belum datang, Yah?” tanya Aro tak sabar. Sudah tiga jam berlalu sejak mereka menunggu. “Belum. Yang ngirim masih…

Bendera Putih

“Hayat itu apa sih, Yah?” tanya Aro pada suatu siang. “Hayat itu nyawa.” “Nyawa ada di dada ya?” “Hm…Mengapa bertanya tentang hayat?” Alih-alih  menjawab pertanyaan tentang nyawa dari anak berusia lima tahun,…

Budhe Gun

Begitu Aro memanggilnya. Nama lengkapnya Gunarti. Berperawakan kecil, bersanggul, sering berkebaya, memakai kaca mata, dan kalau berbicara halus dengan logat Jawanya yang khas. Awal berkenalan, Aro tidak terlalu nyaman.…

Boleh Bunda Unggah ?

Pertanyaan yang sejak setahun belakangan saya ajukan kepada Aro saat mau mengunggah gambarnya. Entah untuk ilustrasi tulisan di blog maupun sekedar ditampilkan di sosial media. Kerap kali diiyakan meski tidak jarang dia men…

Efi

“Apa? Efi gundul ? Mengapa ?” tanya Aro ketika saya memberitahu keputusan teman menggambarnya yang memotong rambut. Aro terlihat tidak suka saat melihat foto temannya itu di gawai saya. Wajahnya mendung dan suram. Pertanyaa…

Di Balkon Kita Bercerita

“Udaranya menjadi dingin, Nda. Pasti ada tempat yang sudah hujan, ya ?” Saya hanya mengangguk. “ Nah, itu! Burung-burung terbang cepat sekali. Sebentar lagi di sini juga hujan. Lihat, mendungnya semakin tebal!” Aro sibu…

Keindahan di TIM Kemarin

Kemarin, kami ke Taman Ismail Marzuki di daerah Cikini. Turun dari stasiun, kami berdua memutuskan berjalan kaki sebab jarak yang cukup dekat dan cuaca mendukung (mendung). Di sisi lain, Aro masih terkesan dengan Feronika –…

Memilih Homeschooling (II)

“Nda, tadi kita diberi apa saat pulang?” tanya Si Bocah sepulang dari belanja di sebuah supermarket. Saya pun mengulurkan sesuatu, “Ini?” “Iya, apa itu ?” “Ini namanya brosur. Menawarkan rumah”. Hum... Si Bocah ma…

Memilih Homeschooling ( I )

“Hari ini kita playdate ?” Saya mengiyakan yang disambut teriakan sukacita. Bergegas dia pun bersiap sebab waktu sudah menunjukkan jam sembilan pagi. Playdate baginya adalah bertemu teman-teman dan bermain bersama dengan …

Main Sulap

“Abrakabri Abrakabrong! Mommy is disappeared!” kata Si Bocah dan saya pun buru-buru lari sembunyi di balik pintu. Pura-pura menghilang. Si Bocah pun akan tertawa puas dan mengucapkan mantranya lagi sehingga saya pun ‘munc…

Apem dan Semangkok Pertanyaan

“Ini begini, ya ?” tanya Si Bocah sambil menunjukkan hasil lipatannya. Saya mengangguk. “Lalu disetrika seperti ini, zessss!” Meski terdengar lucu, namun Si Bocah sebenarnya bersungguh-sungguh dalam usahanya melipat dan mem…

Pentas

Beberapa waktu lalu, Si Bocah ikut berkegiatan di komunitasnya, Kerlap. Semacam pentas menutup akhir tahun 2017 untuk anak-anak yang mengikuti klub yang ada ; wushu, menari, english club , dan futsal serta ada penampilan…